Thursday, 13 December 2012

Obat-Obat FITOFARMAKA Indonesia

Welcome dear Bloggers ^__^

Fitofarmaka
adalah sediaan obat bahan alam yang telah dibuktikan keamanan dan khasiatnya secara ilmiah dengan uji praklinik dan uji klinik, bahan baku dan produk jadinya telah di standarisasi.
Saat ini Fitofarmaka di indonesia baru  5 produk yang ada dipasaran, yaitu: Nodiar, Rheumaneer, Stimuno, Tensigarp Agromed dan X-Gra. Mari kita lihat satu-satu... ^__^

1. Nodiar (POM FF 031 500 361)

Komposisi:
  • Attapulgite (bahan kimia, obat untuk diare), 300 mg
  • Psidii folium ekstrak (daun jambu biji), 50 mg
  • Curcumae domesticae rhizoma ekstrak (kunyit),  7.5 mg
Indikasi : diare yang tidak spesifik, Ekstrak Folium Psidii dikenal memiliki efek farmakodinamik yang bekerja di otot polos usus. Attapulgite melindungi usus dan menyerap racun bakteri dan juga meningkatkan konsistensi feses dengan penyerapan cairan di lumen intestinals. Curcuma domestica Rhizoma bekerja dengan efek sebagai anti spasmolytical non kompetitif antagonis pada reseptor asetilkolin.
Produksi: PT. Kimia Farma

2. Rheumaneer (POM FF 032 300 351)

Komposisi:
  • Curcumae domesticae rhizoma (temulawak), 95 mg
  • Zingiberis rhizoma ekstrak (kunyit), 85 mg
  • Curcumae rhizoma ekstrak, (temulawak) 120 mg
  • Panduratae rhizoma ekstrak, (temu kunci) 75 mg
  • Retrofracti fructus ekstrak, (buah cabe jawa), 125 mg
Khasiat: pengobatan nyeri sendi ringan
Produksi : PT. Nyonya Meneer

3. Stimuno (POM FF 041 300 411, POM FF 041 600 421)

STIMUNO® adalah imunomodulator dari herbal alami membantu meningkatkan daya tahan tubuh. Stimuno terdaftar sebagai FITOFARMAKA , dibuat dari ekstrak tanaman Phyllanthus niruri (meniran) yang terstandarisasi dan telah melalui berbagai uji pre-klinik dan klinik. Sebagai imunomodulator (pengatur sistem imun), Stimuno membantu merangsang tubuh memproduksi lebih banyak antibodi dan mengaktifkan sistem kekebalan tubuh agar daya tahan tubuh bekerja optimal.
Komposisi : Tiap 5 ml Stimuno Sirup mengandung ekstrak Phyllanthus niruri 25 mg.
Tiap kapsul Stimuno mengandung Phyllanthus niruri 50 mg
Indikasi: Membantu memperbaiki dan meningkatkan daya tahan tubuh
Produksi:  PT. Dexa Medica

4. Tensigard Agromed  (POM FF 031 300 031, POM FF 031 300 041)


Komposisi:
  • Apii Herba ekstrak (seledri), 95 mg
  • Orthosiphon folium ekstrak (daun kumis kucing), 28mg
Indikasi: Menurunkan tekanan darah sistolik dan diastolik
obat ini gabungan dari komposisi daun kumis kucing dan daun seledri, disini yang berperan sebagai agen penurun tekanan darah tinggi adalah extrak daun seledri, sedangkan untuk daun kumis kucing (Orthosiphon Folium) lebih ke infeksi ginjal, saluran kemih, dll.
Produksi: PT. Phapros

5. X-Gra (POM FF 031 300 011, POM FF 031 300 021)
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiDwWabYjbYZQUqGv7rmcrsJ4RD5n1wrtVetWuNSOZGKuHAB4DWnXcfveLGmJ-o5oo4K766jpIsEhfJjmEh-V8Tjeg-S3lWzzhUbWXNatROzxITf4x5nZvtkssjFl-o-0D9BnClZJTnVHu-/s1600/20091022170206_x-gra.jpg

Komposisi:
  • Ganoderma lucidum (jamur ganoderma), 150 mg
  • Eurycomae radix (akar pasak bumi), 50 mg
  • Panacis ginseng radix (akar ginseng), 30 mg
  • Retrofracti fructus (buah cabe jawa), 2.5 mg
  • Royal jelly, 5 mg
 Indikasi: Meningkatkan stamina dan kesegaran tubuh, membantu meningkatkan stamina pria, membantu mengatasi disfungsi ereksi dan juga ejakulasi dini.
Kontra Indikasi : Hipersensitif terhadap bahan yang dikandung dalam X-gra, kanker prostat, hipertensi berat dan gagal ginjal.
Produksi: PT. Phapros

Kelima produk fitofarmaka ini merupakan produk Indonesia yang membanggakan. Melalui berbagai penelitian, prosedur, dan biaya yang tidak sedikit akhirnya produk ini dapat secara aman dikonsumsi masyarakat sesuai dengan indikasinya. Dengan berkembangnya fitofarmaka maka akan meningkatkan kepercayaan konsumen dalam menggunakannya, jelas karena fitofarmaka adalah grade tertinggi dari produk herbal di Indonesia. Fitofarmaka juga dalam proses produksinya sudah terstandardisasi dimulai sejak budi daya melalui adanya GAP (Good Agricultural Practice).

3 comments:

  1. makasih mbak infonya. :)

    ReplyDelete
  2. Terima kasih utk infonya. Sangat bermanfaat

    ReplyDelete
  3. Thank You and I have a swell supply: Who Repairs House Siding home depot renovation services

    ReplyDelete